Edukasi dan Skrining Kesehatan Pada Lansia di Era Pandemi Covid-19
DOI:
https://doi.org/10.31004/abdidas.v3i2.580Keywords:
edukasi, skrining, kesehatan lansia, Covid-19Abstract
Kegiatan pelayanan kesehatan pada lansia merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan capaian pada bidang kesehatan khususnya pelayanan kesehatan pada usia lanjut. Kelompok lanjut usia (lansia) adalah salah satu kelompok rentan yang memiliki morbiditas dan mortalitas tinggi dalam pandemi Covid-19. Lansia juga merupakan kelompok penduduk yang sangat membutuhkan akses terhadap layanan kesehatan karena sebagian besar memiliki penyakit kronik/degeneratif. Untuk itu pencegahan penularan melalui upaya promotif dan preventif terhadap Covid-19 bagi lansia menjadi prioritas, baik di tingkat masyarakat maupun di fasilitas kesehatan. Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pengecekan kesehatan lansia. Setelah dilaksanakannya kegiatan pengabdian ini, dapat diambil kesimpulan bahwa a) terjadi peningkatan pengetahuan para lansia tentang penyakit yang dialaminya di era Covid-19 dan adanya perubahan perilaku menjadi lebih baik sehingga kedepannya seluruh lansia menjaga kesehatan, b) Meningkatkan kemampuan dan peran serta keluarga dan masyarakat dalam mengatasi kesehatan lansia di era Covid-19, dan c) terjadi peningkatan jangkauan pelayanan lansia di ea Covid-19.
Downloads
References
Kementrian Kesehatan RI. Pedoman Pencegahan dan Pengendalian
Coronavirus Disease (COVID-19). Kementrian Kesehatan RI; 2020 p. 18.
Mandal, Wilkins, Dunbar M. Penyakit Infeksi : Edisi Keenam. Jakarta: Erlangga; 2008
Kementerian Kesehatan RI, 2016. Buku Kesehatan Lanjut Usia. Jakarta
Kementerian Kesehatan, 2019. KIE Hipertensi Tekanan Darah Tinggi The Silent Killer
Kementerian Kesehatan RI, Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan, 2020. Petunjuk Teknis Pelayanan Pelayanan Puskesmas Pada Masa Pandemi Covid-19. Jakarta.
Suliha, Uha. 2008. Pendidikan kesehatan dalam keperawatan. Jakarta: EGC
Sunarti. 2012. Pro Kontra Imunisasi. Yogyakarta: Hangar Kreator.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Tomi Jepisa, Linda Wati, Fadhilatul Hasnah, Weni Mailita, Ririn Ririn, Dian Paramitha Asyari

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.